Happy 3rd Anniversary STAPALA 2012
Halo 2012, tiga tahun sudah waktu berlalu meninggalkanmu. Rasanya baru kemarin aku mengalami banyak peristiwa sepanjang 365 harimu di hidupku, rasanya baru kemarin aku menggigil kedinginan di malam hari diklat di Kencana Luhur, rasanya baru kemarin bau belerang Kawah Ratu menyengat hidung di sela – sela pelantikan STAPALA 2012. Tepat tiga tahun yang lalu, 22 April 2012 kami ber 36 dilantik menjadi anggota baru organisasi pecinta alam kampus yang namanya STAPALA. Tahun 2013 kami ikut ke pelantikan anggota baru...